Permasalahan yang sering dikhawatirkan oleh para pemilik ponsel yaitu apakah ada aplikasi untuk memindahkan data ke HP baru. Jawaban dari pertanyaan tersebut adalah ada banyak aplikasi yang bisa membantu kita untuk memindahkan data, seperti rekomendasi aplikasi di bawah ini! dikutip dari Dollar4d
Aplikasi Untuk Memindahkan Data ke HP Baru
1. Xender
Aplikasi yang pertama adalah Xender dan tingkat popularitasnya sudah begitu tinggi di kalangan pemilik ponsel. Hal itu bukan tanpa alasan karena Xender bisa dimanfaatkan untuk saling transfer data dengan menggunakan perangkat yang berbeda seperti Windows, iOS, dan juga Android.
2. SHAREit
Dapat dikatakan bahwa hingga saat ini, SHAREit tetap menjadi aplikasi transfer data yang tetap diminati oleh banyak masyarakat di dunia. Selama bertahun-tahun SHAREit begitu disukai karena memiliki kecepatan transfer yang sangat tinggi, sehingga pengguna tidak perlu harus menunggu terlalu lama jika ingin memindahkan data.
3. Samsung Smart Switch
Jika Anda merupakan pengguna ponsel Samsung dan membeli ponsel Samsung yang baru, maka akan ada aplikasi bawaan yaitu Samsung Smart Switch. Tidak hanya transfer antar perangkat Samsung saja, namun dengan aplikasi ini maka Anda juga bisa langsung melakukan transfer data dengan perangkat Android lainnya.
4. AirMore
Selanjutnya, ada aplikasi AirMore yang akan memungkinkan pengguna mentransfer file di dalam ponsel Android ke perangkat lain bahkan bisa digunakan untuk iPhone. Hanya dengan mengandalkan koneksi internet semata, Anda bisa mengirimkan dan menerima data seperti video, gambar, hingga dokumen penting dari ponsel lama dengan mudah.
5. Send Anywhere
Terakhir, terdapat aplikasi Send Anywhere yang juga tidak kalah populer di kalangan pengguna ponsel Android karena memang berkualitas tinggi. Bagaimana tidak, tingkat kecepatan yang disajikan oleh Send Anywhere dalam mengirimkan file begitu kencang dan dapat dilakukan tanpa harus tersambung dengan data seluler atau pun internet.
Seluruh aplikasi untuk memindahkan data ke HP baru yang ada di atas memang memiliki kredibilitas mumpuni. Anda dapat memilih salah satu dari aplikasi tersebut sehingga proses pemindahan menjadi jauh lebih cepat daripada hanya mengandalkan bluetooth saja.
Leave a Reply